Pages

Friday, 22 June 2012

Membuat Sambel Tomat Pedas ala MommyLeje. Cekidot Para Pecinta Sambel

Cara membuat Sambel Tomat yang super pedas itu gampang dan mudah! :) MommyLeje sudah pernah mencobanya beberapa kali. Yuk cekidoooot :)

Nah, cara membuat Sambel Tomat kali ini bertemakan : Serba Cepat!!!!

Dengan waktu yang terbatas,,atau perut keburu lapeeer,,, MommyLeje menyuguhkan Secret Recipe bagaimana cara membuat sambel tomat yang pedas dan cepat!

Yang mesti kamu siapin adalah :

Alat :
  • Ulekan

Bahan :
  1. Cabe rawit          = setengah gengam tangan, kurang lebih 15-20 buah
  2. Cabe merah        = 3-4 buah
  3. Bawang merah    = 2 siung
  4. Bawang putih      = 2 siung
  5. Tomat                 = 2-3 buah,,tergantung selera
Cara Membuat :
  1. Bersihkan semua bahan sampai bersih, lalu iris kasar semua bahan
  2. Panaskan sedikit minyak di wajan, dan masukkan semua bahan ke dalam minyak
  3. Tutup wajannya, soalnya suka jadi perang! meletup2 dari cabenya
  4. Setelah tercium wangi bawang dan cabe-nya, matikan api
  5. Semua bahan siap diulek, jangan lupa tambahkan garam dan gula secukupnya
  6. Sambel Tomat Pedas siap diserbuuuuu!! ;)

Seperti ini kira2 Karya Sambel Tomat Pedas ala Dapurnya MommyLeje ^^ hihihi

Cara Membuat Sambel Tomat Pedas ala Mommy Leje - Sambel Tomat
Sambel Tomat Pedas ala MommyLeje



Teman-teman yang punya resep Sambel Tomat yang lain, ayok di share disini :)

Cheers,

-MommyLeje's Kitchen-

Thursday, 21 June 2012

Long Distance Relationship (LDR) ala MommyLeje dan Yeyeb - Part 1

LDR. Long Distance Relationship. Mendengar kata nya saja sudah merinding. Apalagi kalau mengalaminya!!  LDR itu menakutkan. hahaha #lebay :P


Kali ini, MommyLeje akan berkisah pengalaman pribadi tentang LDR. Secara MommyLeje sudah berpengalaman ditinggal pacar selama setahun lebih. Loh? hehe.. :P


Jadi, dari dulu semenjak kuliah sampai sekarang kerja (sok berasa tua deh! -_____-"), MommyLeje sudah ditinggal pergi sang kekasih untuk mencari sesuap nasi dan sekarung Berlian! ;) hihihi... Terkadang ditinggal dua minggu, tiga minggu, sebulan, tiga bulan! Yah nasip nasip :(( Kadang ditinggal ke Jakarta, Cirebon, Palembang, Kalimantan, bahkan sampai ke Houston!


Tapi alhamdulillah nya teh,, meskipun kondisi nya seperti itu, MommyLeje dan Yeyeb berhasil melewati itu semua dengan baik. Alhamdulillahnya teh bisa berujung di pelaminan.Insya Allah... ^^ .hehehe :P


LDR yang dialami MommyLeje dan Yeyeb pada awalnya tidaklah mudah. Kali pertama, kedua, ketiga, keempat (loh?),,MommyLeje selalu berurai air mata....(Manja deh!! -______-") Tapi sekarang, LDR terasa lebih mudah karena disikapi dengan bijak. Bijak dalam hal ini = cocok untuk kami berdua. (Aku yakin setiap orang mempunyai style yang berbeda-beda dalam berhubungan dengan seseorang ^^ )


Tips cara menghadapi LDR ala MommyLeje dan Yeyeb di Part 1 ini adalah : 


Komitmen
  • Komitmen untuk saling menjaga cinta kami
  • Komitmen untuk saling menjaga perasaan kami
  • Komitmen untuk mendoakan kebaikan satu sama lain
  • Komitmen untuk saling memotivasi
  • Komitmen untuk saling mendukung
  • Komitmen untuk saling menjaga komunikasi
  • Komitmen untuk saling menjaga, menyayangi, dan menghormati keluarga kami



Tips lain cara menghadapi LDR ala MommyLeje dan Yeyeb adalah :

Komunikasi
Ini beberapa alternatif cara komunikasi yang MommyLeje dan Yeyeb pertahankan :")
  • Manfaatkan fasilitas komunikasi (telpon, sms, skype, chatting, email, dsb).  (hehe,,,jadi ingat kami email2an pas Yeyeb di Houston. hahaha..email2an cem bos sama rekan kerjanya ajah)
  • Kirimkan hadiah-hadiah kecil untuk menunjukkan perhatian. (hadiah nya gak harus berupa benda,,,benda maya di dunia maya juga hadiah ko ^^ )
  • Lakukan beberapa ‘kontak kejutan’ dalam waktu-waktu unik sekedar menyatakan cinta, tapi jangan terlalu sering kali yah… nanti bosan…hehe
  • Kirimkan foto kondisi masing2. Tapi sesekali aja yah! (hihihi,,,biasanya sih cewe pasti paling semangat dan rajin kao untuk urasan beginian!!! ) gak diminta pun, akan dikirim! hahahahahaha…. 
  • Buatlah catatan harian selama perpisahan , tentang aktivitas dan perasaan kamu (karena mungkin tak cukup sarana komunikasi untuk menyampaikan semuanya) Yeeepppp!! Buat blog yang cuman kamu dan pasangan yang tau  


Yah, itulah tips untuk menghadapi LDR versi MommyLeje dan Yeyeb ;)

Semoga bermanfaat :)
Kalo teman2 punya tips yang lain,,jangan lupa berbagi disini yaaah



Cheers!

-MommyLeje's Story-

Long Distance Marriage vs LDR (Long Distance Relationship) saat Pacaran

Long Distance Marriage (LDM) bisa saja dialami oleh siapapun. Biasanya Long Distance Marriage ini dikarenakan sang suami yang bekerja di luar kota dalam jangka waktu yang lama. Misalnya para suami yang bekerja di Oil Service dan sejenisnya. #Curcol,,hihihi


Aku belum mengalami LDM. Tapi aku pernah mengalami LDR (Long Distance Relationship), atau yang di masyarakat dikenal dengan "pacaran jarak jauh". Aneh juga menyebut kata pacaran, berasa anak ABG,,hehe


Aku mengalami LDR ini sudah cukup lama.Hampir setahun lebih. Sejauh ini kami (MommyLeje dan Yeyeb) baik-baik saja dengan kondisi ini, yah,,sesekali memang terkadang terjadi masalah, biasanya karena masalah komunikasi. Tapi kami bisa melewatinya dengan baik.


Nah, yang ada dipikiran aku sekarang adalah,, apakah sama rasanya ditinggal jauh sama pacar dan ditinggal jauh sama mantan pacar (suami),,? hehe...



Karena LDM ini akan sedikit atau banyak berpengaruh terhadap rumah tangga nya si penganut LDM,,hehe..
Hmmm..apa yah? misalnya :
1.Saat istri butuh saran/pendapat/keputusan/kebijakan yang urgent dari suami,,tapi komunikasi sedang tidak mendukung (entah sinyal gak ada,atau jam kerja suami yang tidak pas). Soalnya setelah menikah,,setiap keputusan penting yang di ambil -yang berhubungan dengan rumah tangga- ada baiknya atas kesepakatan bersama
2.Saat bahaya mengancam di rumah (mudah2an gak terjadi sama kita, misal masalah listrik yang hampir banyak perempuan tidak mengenalnya dengan baik) Perlu adanya transfer materi dari suami cara2 mengatasi masalah2 teknis seperti listrik koslet atau apa pun yang mungkin terjadi dan yang tidak dimengerti sama si istri)
3.Dan yang penting juga adalah bagaimanapun setiap pernikahan memerlukan kedekatan fisik, apalagi di awal pernikahan di mana penyesuaian demi penyesuaian harus dijalani. Juga pentingnya dukungan fisik dan psikis. Belum lagi soal kebutuhan biologis. Bagaimana menyalurkannya ? Hmm….
4. Dll yang mungkin saja terjadi
Mungkin kalo berpisah sebentar aja,,,pasangan suami-istri bakal mampu mengahdapinya. Tapi gimana kalo perpisahannya itu lama??

Tampaknya sih, beda yah rasanya Long Distance Marriage LDM sama LDR biasa. Hhehe..

Ayo, teman2 yang udah expert dan berpengalaman dalam berumah tangga,,,(terutama yang sedang menjalani Long Distance Marriage) silahkan berbagi info, tips, dan trik nya...

Cheers,,,!

-MommyLeje-

Monday, 11 June 2012

Saat Calon Suami Butuh Waktu Sendiri


saat calon suami butuh waktu sendiri




Cara menghadapi sifat dan sikap pria (dalam hal ini sahabat/ calon suami / suami nya kamu, hehe) itu berbeda tergantung situasi dan kondisi. Karena keunikan sifat dan sikap mereka, maka kita juga harus jadi wanita cerdas yang tau kapan harus bersikap A atau B.

Cerita ku kali ini adalah mengenai penemuan2 insight dari calon suami ku. Hehe… Penemuanku kali ini adalah : “Ada kalanya dia butuh waktu dan situasi untuk Sendiri

Hal ini menurutku penting untuk kita ketahui, agar kita lebih bijak untuk bersikap :)

Yah, mungkin hal ini juga berlaku pada pria – pria lainnya.

Yang penting itu adalah, kita harus tau adalah dalam situasi yang bagaimana dan kapan saat mereka ingin sendiri! ;) Mungkin beberapa pria ada yang secara blak-blakan bilang kalo lagi ingin sendiri, tapi banyak juga pria yang lebih implisit menyampaikan apa keinginannya, termasuk calon suamiku, hehe…

Nah, dari beberapa narasumber dan pengalaman, berikut tanda2 saat pria itu ingin sendiri :

  • -          Tidak menghubungi kamu se-intens biasanya
  • -          Saat menceritakan rencana aktivitas / kegiatan dia hari ini, dia tidak berusaha mengajak atau meminta kamu menemani aktivias nya tersebut


Tapi jangan berkecil hati, bukan berarti dia lagi bosan sama kamu. (tapi bisa jadi juga sih,,hehe).

Saat signal “Ingin Sediri” detected, maka aku akan membiarkan calon suami ku untuk melakukan aktivitas nya sendiri, dengan tetap (sedikit) “memantau” nya dan memberikan perhatian yang alakadarnya sahaja ;) hehe

Oyah oyah oyah,,
Kalo ada sinyal “Ingin sendiri” berarti ada saat nya juga mereka sangat ingin ada kita di aktivitasnya. Tanda2 nya yah kebalikan dari point2 yang aku ceritakan di atas :)

Teman-teman ada yang punya pengalaman yang lain ? Yuk berbagi cerita, pengalaman dan saran :)


-MommyLeje's Story-

Inspirasi dari Bos

Suatu hari, aku sedang berbincang2 dengan bos ku di tempat kerja.  Dan aku mendapatkan suatu pelajaran dan pencerahan dari apa yang bos ku bilang.
Beginilah kira2 apa yang dibilang bos ku.
"Bagaimana kita memperlakukan seseorang, maka itulah cermin bagaimana orang akan memperlakukan kita"

–Tamen SEO-

Sungguh menginspirasi J
-MommyLeje's Quote"

Wednesday, 6 June 2012

Pentingnya Pendekatan Diri terhadap Orang-orang Terdekat Calon Suami (Edisi dengan Teman)

Pendekatan diri terhadap orang-orang terdekat calon suami kita itu menurut aku penting. 

Hehe...
Kenapa? Karena kita tidak hanya hidup dengan calon suami kita saja, tapi kita juga akan berhubungan dengan keluarga dan teman2nya juga…
Nah, pasti banyak nih dari temen-temen yang sedang dalam tahap pendekatan atau mungkin sudah dekat sama orang2 terdekat calon suaminya? Yuk saling berbagi pengalaman masing2… hehe ^^
Karena sesuatuitu ada ilmu nya kan….?

Kalo ini beberapa dari pengalaman pribadi aku yaah J
Banyak orang-orang di sekeliling kehidupan calon suami kita.  Dan aku berusaha pelan-pelan dan bertahap untuk bisa mengenal (paling tidak sedikit) tentang mereka. Dan prestasi kalo bisa sampai dekat dan berteman dengan mereka ^^
Misalnya :
Teman. Mamah. Papah. Kakak. Adek. Om. Tante. Paman. Bibi. Nenek. Kakek. Keponakan. Sepupu. Dll.

Sekarang versi Pendekatan dengan Teman nya Calon Suami

Pendekatan dengan teman-teman nya calon suami kita merupakan langkah kecil yang bisa kita lakukan sebelum dia benar2 jadi suami kita. Hehe.. Hal ini penting. Kenapa? Berikut aku paparkan beberapa keuntungan dekat dengan teman2 nya calon suami kita.

  1. 1.      Lebih mengenal calon suami

 Dengan pendekatan ke temannya, sedikitnya kita bisa mengetahui gambaran kehidupan calon kita dari cara dia berteman.  Apakah teman-temannya saling mendukung untuk berbuat kebaikan atau tidak? Yah, hal-hal semacam itulah J . Karena seperti kita tau, pengaruh teman itu cukup kuat untuk pembentukan karakter seseorang.
  1. 2.     Lebih enjoy memasuki dunia calon suami

Selain itu, dengan ikut berteman dengan teman2nya calon kita,  kita bisa lebih enjoy memasuki dunia nya suami. Biar lebih banyak hal yang nyambung gituuu. Selain itu juga,  di otak calon, kita jadi list orang2 yang bisa diajak ke event-event bareng teman2nya. Dan kita bisa enjoy di acara tersebut. Lebih kompak dengan suami kan lebih asik! ;)
  1. 3.      Menambah teman dan silaturahmi

Keuntungan pribadi buat kita pun ada! Kita bisa jadi menemukan chemistry persahabatan dengan beberapa temannya calon suami kita. Misal, karena memiliki hobi yang sama, temannya suami bisa jadi menambah sahabat untuk kita.

Itu beberapa keuntungan yang aku rasakan setelah melakukan pendekatan dengan teman-teman calon suami kita. ^^

Nah, sekarang adalah Cara Bagaimana aku melakukan pendekatan dengan teman calon suamiku?

Saat pertama kali diperkenalkan dengan teman2 terdekat (sahabat) calon kita, aku mencari insight nya dia dari calon suamiku. Melalui cerita2 dia dengan temannya di masa lalu. Aku mencari tau sedikit informasi mengenai temannya itu. Sekolah dimana, kerja dimana, tinggal dimana, sedekat apa sama calon suami kita, orang nya gimana kalo sama suami kita. Yah, hal2 mendasar seperti itulah. (Sebagai filter juga, pantas gak orang ini kita lakukan pendekatan,hehe)

Jangan lupa untuk menjalin komunikasi, meskipun tidak intens. Misalnya Sms, FB, Twitter, atau Ym.  Dan jangan lupa juga mengingatkan calon suami kita untuk tetap menjalin komunikasi dengan teman2nya!

Ada beberapa teman calon suamiku yang jadi teman dekat aku sekarang. Kami senang saling berbagi info (karena kebetulan profesi kami sinergi, aku pharmacist dan teman calon suamiku Dokter (sebut saja Ka Febi, hehe) Kami sering berkomunikasi lewat FB, dan pernah sekali bertemu.  Ada juga Mba Vita. Kalo sama teman calon suami yang satu ini, aku udah dekat banget. Kami sering berkomunikasi lewat sms, bahkan YM-an sampai berlama-lama. Macam-macam yang kami obrolkan. ^^

Dengan berteman sama teman2nya, itu berarti sikap penerimaan kita terhadap calon suami kita ^^

Oyah, calon suami juga jadinya makin sayang loh kalo kita bisa menerima dengan baik sahabat2nya….hihihi #MommyLejeGanjen

Kalo pengalaman pembaca gimana nih? Apa ada usaha seperti ini? ^^


Cheers,

-MommyLeje-

Nantikan cerita MommyLeje pendekatan dengan mamah papah nya calon suami di MommyLeje's Story berikutnya.. <3

Cheesecake Factory Jakarta surganya Cheesecake Lover dan Pecinta Wisata Kuliner

Siang-siang aku ngidam Cheesecake. Kuajak Yeyeb untuk pergi ke Cheesecake Factory. Waktu itu kami pergi ke Cheesecake Factory Jakarta, tepatnya di daerah Tebet. Sumpaaaah! siang itu aku kalap. 

#MataBelo O_O

Di Cheesecake Factory dijual beraneka macam rasa dan variant cheesecake. Waktu itu kami pesan Strawberry Cheesecake dan Banana Cheesecake.

Menurut aku, Cheesecake Factory yang ada di Tebet ini cocok untuk para pecinta Cheesecake menghabiskan waktu sambil menyantap cheesecake kesayangan mereka!

Berikut aku paparkan kelebihan dan kekurangan dari Cheesecake Factory: (semoga bermanfaat untuk jadi referensi teman-teman) ^^

Kelebihan :

  1. Cheesecake bervariasi! Keju, Coklat, Vanilla, Moccacino, dan berbagai macam rasa buah, seperti : Strawberry, Blueberry, Mix Fruit, dll
  2. Ukurannya pas. Cukup satu udah bisa bikin kamu kenyang. Jadi hemat,hehe... (kecuali kalo kamu nya gembul yaaah,,itu lain lagi ceritanyah)hehe
  3. Desain ruangannya nya nyaman dan bikin betah berlama-lama ngadem disana. hehe
  4. Kalo kamu lapar parah, gak cukup kalo cuman makan cheesecake doang, disana juga disediakan menu lain (makanan berat)
  5. Disana juga dijual aneka kue kering
  6. Kalo soal Rasa,,, Cobain sendiri deh. Bikin nagih yang jelas. Euuunaaaaak ;)


Kekurangan :

  1. Cheesecake Lover harap berhati2 sama dompetnya, nanti menipis. Soalnya semua cheesecake nya bikin Laper perut dan Laper mata! hehe


Oyah,,ini cheesecake yang aku sama Yeyeb beli di Cheesecake Factory Tebet
Strawbery Cheesecake Factory Jakarta

Nah, kalo kamu mau beli cheesecake ini dateng aja ke Cheesecake Factory Jakarta yang ada di :
TEBET
Jl. Tebet Barat Dalam Raya No.23, Jakarta Selatan 12810

BARITO
Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12130

TOMANG
Jl. Tomang Raya No.41, Jakarta Barat 11440

CIKINI
Jl. Cikini Raya No.16, Jakarta Pusat 10330

BINTARO
Jl. Bintaro Raya Sektor 5 Blok EA No.53, Bintaro Tangerang 1522

Call Center : 021 3192 8989


Oyah..kalo di Bandung ada juga tempat Cheesecake yang enak dan gak kalah sama Cheesecake Factory. Namanya CIZZ. Nanti yah aku bahas CIZZ nya kalo aku sama Yeyeb kesana lagi :)

Kalo teman-teman punya info tentang tempat Cheesecake yang enak, share disini yaaah :)
Atau kalo teman2 punya resep sendiri cara membuat cheesecake, kirimin aja kesini... Ditunggu yaaah... Belajar bikin nih,, gak cuman makannya aja.... ^^



Sampai Jumpa di Session Mommy Leje Culinary selanjutnyaaaa

With Love

-Mommy Leje-

Sunday, 3 June 2012

Rujak Buah Simple khas Garut - MommyLeje's Kitchen

Rujak Buah. Wuihhh,,,segeeeer... Apalagi kalo siang-siang, kepala lagi pusing, pengen yang seger-seger... Rujak Buah bisa jadi pilihan! ;)

Salah satu Fitur yang ada di blog ini adalah MommyLeje's Kitchen. Hihihi...
Jadi, fitur ini buat kamu-kamu yang hobby masak. DIsini kamu juga bisa share loooh menu andalan kamu...

Untuk postingan MommyLeje's Kitchen yang pertama ini,,,aku mau berbagi resep Rujak Buah. Aku namai Rujak Buah Simple khas Garut.. Hehehe (ngaku-ngaku khas Garut ;p ). Karena rujak ini aq buat sendiri, makanya kulabeli khas Garut,,hehe....

Ini dia Rujak Buah Simple khas Garut nyaaaaah...

Rujak Buah Simple Khas Garut. Rujak Buah bikin Segar


Temen2 yang punya waktu sedikit, bisa banget bikin nih Rujak Buah. Karena aku juga bikin buah nya sebentar.
Aku share cara buatnya yaaaah :

1. Belanja Ke Pasar. (biar bisa ditawar,,hehe #itung-itungan #PelitModeON
2. Beli buah-buah an seperti :

  • Pepaya gak terlalu matang
  • Belimbing
  • Melon
  • Bengkuang
  • Nanas
  • Semangka
Waktu itu aku gak terlalu KALAP, jadinya cuman beli buah-buah itu aja.. Teman-teman bisa pakai buah apapun loooh sesuai selera teman-teman :)

3. Bahan buat bumbu rujak
  • Gula merah
  • Cabe cengek / cabe rawit
  • Cabe merah
  • Asam jawa
  • Garam
4. Cara Pembuatan
Buah-buahan di cuci sampai bersih, kemudian dipotong-potong sesuai selera
Buah-buahn yang sudah dipotong disimpan dalam kulkas, biar segar dan dingin
Kemudian kita bikin bumbu rujaknya.
Cabe merah, cabe rawit (yang sudah dicuci) ditumbuk halus sama garam
Tambahkan asam jawa, lalu diulek
Tambahkan gula merah, lalu diulek
RESEP RAHASIA : Jangan ditambahkan air saat pengulekan bumbu, kalo kekentalan, tambahkan buah yang memiliki kadar air cukup tinggi untuk mengurangi viskositas rujaknya..(halah, viskositas :P )
Kalo bisa, pilih buah yang kadar airnya banyak dan asam-asam gimanaa gitu, misal nanas, mangga, atau belimbing
Udah deeeeeh,,,,, siap dihidangkan Rujak Buah Simpel Khas Garut nyaaaa ^^


Cerita di Balik Pembuatan Rujak Buah :
Jadi, waktu itu calon suamiku (ngaku-ngaku :P )akan pergi ke Kalimantan. Tiba2 ide melintas buat bikinin dia rujak buah sebelum berangkat. (biar nanti dia sakit perut #enggadeng #kidding) Yaudah deh,,dalam waktu sekejap, aku bikin Rujak Buah ini... :) Alhamdulillah dia suka,, dan katanya enak!! hihihi :">

Friday, 1 June 2012

Mommy Leje - New Blog is launched!!

Bismillahirrahmaanirrahiim.....

Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang,,,, akhirnya aku meluncurkan blog aku (lagi) di awal bulan Juni ini..

Perkenalkaaaan :

Mommy Leje - Blog tentang wanita, ibu, istri

Yupppz!! Mommy Leje......

Blog ini nantinya akan berisi banyak hal yg erat kaitannya dengan wanita. Terutama terinspirasi dengan kisah hidup aku sendiri :)

Karena wanita itu sangat kompleks, maka aku ingin mengajak kamu-kamu untuk share bareng tentang penglamannya jadi wanita.. hehe ..

Peran wanita itu banyak!
  • Sebagai anak
  • Sebagai kaka
  • Sebagai adik
  • Sebagai bagian dari keluarga besar
  • Sebagai mahasiswa
  • Sebagai pekerja/karyawan
  • Sebagai entrepreneur
  • Sebagai calon istri orang
  • Sebagai calon menantu
  • Sebagai calon Mommy

Malah terkadang beberapa peran di atas bisa terjadi dalam satu waktu.
Dan kedepannya, wanita akan bener-bener sebagai istri dan menantu orang, dan have a baby!

Dengan blog ini, aku ingin menghimpun pengalaman2 para wanita2 Endonesa, bagaimana mengenai keseharian, aktivitas, peranannya, dan hal2 lain di kehidupannya.. Untuk kita saling berbagi dan belajar ^^

Kamu bisa share tips masak, tips menjahit, tips mengasuh anak, tips ngajarin adek belajar, tips membahagiakan orang tua, tips menyikapi suami, tips pendekatan ke calon mertua,,,apapun deh... Semua bisa ditampung di MommyLeje inih...



Cheers,

^^
MommyLeje